B.
Media Sosial dan Dampak Penggunaanya
Salah satu aplikasi internet yang paling banyak digunakan saat ini adalah media sosial yang telah menjadi bagian dari hidup penggunanya. Jika kamu termasuk pengguna media sosial, kamu dapat melihat bagaimana aplikasi tersebut telah merubah cara hidup manusia, mempengaruhi nilai – nilai yang dianut serta memberikan dampak positif dan dampak negatif dalam diri pribadi pengguna dan masyarakat.
1. Media
Sosial
Media sosial adalah saluran komunikasi kolektif yang dilakukan
secara online dan memungkinkan penggunanya untuk saling berinteraksi, berbagi
konten dan berkolaborasi dalam komunitas.
Berbagai media
sosial yang ada di internet :
a)
Facebook
b)
Instagram
c)
Twitter
d)
Youtube
e)
Whatsapp, dan lain-lain
Media sosial
dilengkapi dengan fitur-fitur sebagai berikut :
Ø
Akun pengguna
Ø
Profil pengguna
Ø
Pertemanan, pengikiut, grup, hastags
Ø
News Feeds
Ø
Notifikasi
Ø
Tombol like dan komentar
Ø
Review, Rating, sistem voting
Media sosial yang satu dengan yang lain terdapat perbedaan fitur, jika
kalian ingin menggunakan media sosial sebaiknya kenali dan pahami bagaimana
fitur-fitur tersebut bekerja. Dengan demikian kamu dapat menggunakan atau
melakukan pengaturan sesuai dengan tingkat kenyamanan yang paling sesuai dan
optimal bagi kamu.
Agar dapat menggunakan media sosial dengan nyaman, menyenangkan dan
terhindar dari bahaya, beberapa fitur yang bisa dimanfaatkan sebagai berikut :
ü
Mengatur profil dan privasi
ü
Unfollow
ü
Unfriends
ü
Mematikan notifikasi
ü
Menghentikan komentar
ü
Mengatur postingan
2. Manfaat
Penggunaan Media Sosial
Kehadiran media sosial memberikan manfaat dan pengaruh dalam kehidupan
manusia, sebagai berikut :
a.
Media sosial dapat membuat penggunanya menemukan
kembali teman lama, tetangga lama, teman satu komunitas melalui jaringan
pertemanan
b.
Media sosial menyediakan banyak informasi yang
berasal dari penggunanya
c.
Tersedianya berbagai konten di youtube seperti memasak,
kesehatan, teknologi dan lainnya yang memungkinkan pengguna belajar hal-hal
baru.
d.
Memungkinkan pengguna dapat memberikan pendapat
yang jika disukai oleh masyarakat, dapat menjadi opini dan pendapat yang viral
e.
Media sosial untuk bersosialisasi
f.
Sebagai media hiburan dan penyaluran hobby
g.
Memberikan berbagai informasi terupdate
h.
Sebagai sarana untuk mencari uang dan meminta
bantuan
3. Dampak
Buruk dan Bahaya Penggunaan Media Sosial
Selain
memberikan pengaruh baik, media sosial juga memberikan dampak buruk bagi
perilaku penggunanya. Berikut ini dampak buruk dan bahaya penggunaan media sosial
antara lain :
a.
Perilaku narsis dan obsesi terhadap diri sendiri,
memposting diri sendiri, pencapaian yang diperoleh
b.
Dapat menjadi tempat untuk menyebarkan
berita-berita yang kurang baik, bahkan menjadi tempat fitnah yang dapat
menghancurkan reputasi seseorang.
c. Meningkatkan sikap materalistis dalam masyarakat
Selain
berbagai dampak buruk bagi pengguna media sosial tersebut, ada beberapa
tindakan pengguna yang harus diwaspadai karena membahayakan dan sebaiknya kamu
tidak ikut melakukannya karena dapat menyebabkan masalah, antara lain sebagai
berikut :
a)
Spam
b)
Cyberbullying
c)
Memanipulasi jati diri
d)
Informasi yang berlebihan
e)
Berita palsu / Hoaks
f)
Privasi / security
g)
Penipuan
h)
Phubbing
i)
Kecanduan dan gangguan kesehatan
j)
Ujaran kebencian
k)
Konten negatif
l)
Penghinaan dan pencemaran nama baik
m) Pemerasan dan pengancaman
Download materi silahkan klik link berikut ini :
https://drive.google.com/file/d/1hL0XpZmZ_MpvotuHpooR11Xh8mT45vBL/view?usp=sharing
No comments:
Post a Comment